Contoh Surat Kuasa Bank Dan Cara Membuatnya Yang Benar
Contoh surat kuasa bank untuk mengambil uang atau pencairan dana deposito memang bisa menjadi solusi ketika Anda berhalangan hadir. Ketidakhadiran Anda bisa dikuasakan dengan adanya surat kuasa tersebut.
Memang harusnya pengambilan uang di bank idealnya dilakukan sendiri. Namun kendala kesibukan yang membuat Anda berhalangan hadir. Untuk itu, Anda memerlukan wakil untuk urusan yang satu itu. Tanpa adanya surat kuasa maka, pihak bank akan menolak pengambilan uang itu.
Contoh Surat Kuasa dan Jenisnya Sesuai Keperluan
- Surat Kuasa Pribadi
Sifat surat kuasa pribadi ini adalah non formal. Surat kuasa ini dibuat dengan personal yang berfungsi untuk menuntaskan masalah yang terkait dengan dokumen pribadi. Salah satu contoh surat pribadi yang acap kali ditemukan adalah surat kuasa pencairan dana deposito.
- Surat Kuasa Resmi
Yang bisa membuat surat kuasa resmi ini adalah lembaga perusahaan formal atau instansi kedinasan. Pada umumnya, yang memiliki kuasa atau wewenang adalah salah satu pegawai lembaga atau instansi tersebut. Biasanya, surat kuasa resmi ini diterapkan untuk menyelesaikan tugas yang bersifat kedinasan di luar kota.
- Surat Kuasa Insidentil
Pada umumnya, surat kuasa insidentil ini diberikan kepada institusi pengadilan dalam rangka surat permohonan untuk mewakilkan seseorang dalam menuntaskan permasalahan di persidangan.
Penulisan surat kuasa insidentil ini ditulis sesuai dengan peristiwa atau insiden yang terjadi. Surat ini menerangkan penerima kuasa yang pada umumnya masih memiliki tali persaudaraan dengan yang memberikan mandat.
- Surat Kuasa Khusus
Surat kuasa yang satu ini adalah kuasa atau wewenang yang dibuat sebuah lembaga atau individu kepada advokat untuk menuntaskan masalah yang masih terkait dengan pengadilan dan hukum. Isi dari surat kuasa khusus ini adalah penjabaran soal wewenang penerimanya yang lebih detail.
Baca Juga : 5 Contoh Surat Keterangan Penghasilan untuk Berbagai Keperluan
- Untuk Mengambil Gaji
Apabila Anda tidak memiliki waktu luang untuk mengambil gaji pada waktu-waktu tertentu, Anda bisa memberikan wewenang kepada orang lain dengan melayangkan surat kuasa ini.
- Untuk Mengambil Dana Pensiun
Surat ini biasa digunakan untuk Anda yang ingin diwakilkan orang lain saat mengambil dana pensiun. Biasanya penerima sudah lanjut usia sehingga harus diwakilkan.
- Untuk Mengambil Uang Tunai
Jika Anda membutuhkan uang tunai namun tidak dapat mengambilnya secara langsung maka bisa mencoba membuat surat ini.
Fungsi Surat Kuasa
Surat kuasa merupakan surat pernyataan untuk memberikan kuasa atau wewenang dari individu kepada seseorang atau pihak lain untuk melakukan aktivitas yang tertulis pada surat tersebut. Pada umumnya, surat kuasa berhubungan dengan aktivitas penugasan yang sifatnya penting. Oleh karena itu, contoh surat kuasa bank dengan materai sangat diperlukan pada bagian tanda tangan yang memberikan kuasa.
Berbicara soal kasus hukum, dalam proses penyidikan, tersangka harus didampingi oleh penasihat hukum yang ditunjuk sesuai dengan surat kuasa. Advokat atau penasihat hukum tidak memiliki kuasa atau wewenang untuk melakukan kegiatan hukum apapun yang mewakili individu dalam proses penyelesaian sebuah perkara.
Surat kuasa yang memiliki keabsahan dapat dicek dari bagian tanda tangan, tanggal, identitas dan nama yang memberi kuasa, identitas dan nama penerima kuasa. Selain itu juga bisa dilihat dari tanda tangan yang menerima dan memberikan kuasa, ketentuan pelimpahan kuasa dan perbuatan hukum yang dikuasakan.
Terdapat dua cara yang bisa dilakukan untuk membuat surat kuasa yaitu melakukannya di bawah tangan dan di hadapan notaris. Terkait contoh surat kuasa bank pengambilan uang, yang perlu disiapkan hanyalah surat kuasa di bawah tangan. Yang perlu diperhatikan adalah tak ada paksaan dari pihak manapun dalam membuat surat kuasa.
Format Surat Kuasa
Surat kuasa yang dibuat memerlukan isi dan susunan yang pas agar pihak yang menerima kuasa tidak merugikan Anda dengan menyalahgunakannya. Oleh karena itu, sebelum membuat surat kuasanya, sebaiknya pahami dulu format suratnya yang tepat seperti berikut ini.
- Kop Surat
Surat kuasa yang diterbitkan oleh perusahaan biasanya memiliki kepala atau kop surat di bagian atasnya. Tetapi, apabila membuat surat pribadi seperti surat kuasa pencairan dana deposito yang tidak mewakili sebuah lembaga, bagian ini tidak perlu dimasukkan.
- Identitas Penerima dan Pemberi Kuasa
Cantumkan identitas di bagian yang satu ini seperti nomor telepon yang dapat dihubungi, alamat rumah, pekerjaan, nomor KTP, dan nama lengkap. Identitas pihak yang memberi kuasa harus sesuai dengan apa yang tercantum di KTP. Jangan lupa juga untuk memastikan identitas pihak yang menerima kuasa dengan lengkap dan sesuai tanda tangannya.
- Isi
Kuasa yang diberikan kepada pihak yang menerima kuasa harus dituliskan secara mendetail. Selain itu, jangan lupa juga untuk mencantumkan batasan-batasan yang perlu ditulis agar tidak disalahgunakan. Cantumkan batasan waktu kuasa berdasarkan tanggal yang sudah tertera.
- Penutup
Di bagian penutup ini, tulis nama jelas lengkap dengan tanda tangan di atas materai agar contoh surat kuasa bank pencairan deposito ini sah dan bisa digunakan.
Tips Membuat Surat Kuasa
- Memilih Orang yang Dapat Dipercaya
Pada umumnya, surat ini terdiri dari kuasa yang bersifat penting dan terkadang memiliki value yang besar. Oleh karena itu, sangat penting untuk memperhatikan pihak yang menerima kuasa. Pilihlah orang yang memang bisa dipercaya agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya penyalahgunaan kuasa.
- Membawa Dokumen
Untuk menghindari kesalahan pada penerima kuasa atau data saat membuat surat kuasa, sebaiknya lampirkan dokumen asli sebagai bagian dari proses verifikasi. Hal tersebut harus diterapkan agar kuasa atau wewenang bisa dilaksanakan dengan lancar.
- Materai atau Cap
Sebuah surat kuasa bisa dikatakan sah di mata hukum dan pengadilan apabila tercantum materai di dalamnya. Dengan demikian, penyalahgunaan kuasa atau wewenang bisa dicegah. Pastikan bahwa contoh surat kuasa bank ditandatangani oleh pemberi dan penerima kuasa di atas materai.
Decorus.id menyediakan jasa desain interior Tangerang Selatan untuk membantu menciptakan tampilan interior yang estetik. Jika membutuhkan bantuan hubungi kami di nomor WA ini atau email decorusindonesia@gmail.com untuk konsultasi.