Sebagai bagian dari gaya hidup yang mencerminkan kepribadian, sepatu tak hanya dipandang sebagai kebutuhan yang hanya cukup jika satu pasang. Tips memilih rak sepatu akan sangat diperlukan untuk Anda yang memiliki koleksi sepatu hingga puluhan. Decorus.id sudah menyiapkan beberapa kiat di bawah ini agar koleksi sepatu kesayangan tidak akan berserakan lagi.

Tips Memilih Rak Sepatu Agar Koleksi Sepatu Anda Tertata Rapi

  1. Pastikan Rak Sepatu Sesuai dengan Jenis Sepatu yang Dikoleksi

Berbagai jenis sepatu yang dikoleksi tentu memiliki ukuran yang berbeda-beda. Sepatu seperti high heels akan membutuhkan ruang rak sepatu yang lebih tinggi karena ukuran sepatu yang berbeda dengan sepatu flat seperti sneakers. Sesuaikan rak sepatu dengan jenis sepatu yang paling banyak Anda miliki untuk menentukan desain rak sepatu agar sesuai kebutuhan.

  1. Sesuaikan dengan Desain Interior Rumah
tips memilih rak sepatu - sesuaikan dengan interior rumah

Konsep interior suatu rumah akan membawa suasana yang diinginkan oleh penghuninya. Rak sepatu dapat berperan sebagai salah satu elemen dekorasi yang akan menunjang keindahan hunian. Oleh karena itu, sesuaikan konsep dari interior rumah dengan rak sepatu yang ingin Anda miliki melalui corak hingga warnanya.

Temukan tips memilih sepatu untuk membantu dalam menemukan rak sepatu yang cocok baik dari segi desain maupun kebutuhan. Jika konsep hunian adalah klasik yang modern, rak sepatu dengan desain yang elegan dapat menjadi solusi yang tepat. Akan tetapi, jika hunian Anda berkonsep minimalis, rak sederhana yang tidak terlalu banyak dekorasi tentu menjadi jawabannya.

  1. Pilih Rak yang Mudah Dipindah

Rak sepatu yang mudah berpindah akan sangat membantu untuk Anda yang gemar berpindah hunian atau sekadar menyukai perabotan dengan fleksibilitas yang tinggi. Rak sepatu dengan roda atau berbahan ringan seperti plastik merupakan contoh rak sepatu yang cukup digemari. Selain mudah untuk dipindahkan, rak sepatu berbahan plastik sangat mudah dibersihkan karena sifatnya cepat kering.

  1. Buat Sirkulasi Udara yang Baik

Sepatu membutuhkan tempat dengan sirkulasi udara yang baik agar tidak lembab yang berujung kepada bau. Tips memilih rak sepatu terbaru adalah dengan menggunakan rak sepatu dengan desain terbuka. Akan tetapi, kekurangan dari rak sepatu terbuka gampang kotor karena dikenai banyak debu.

Jika Anda tidak menginginkan rak sepatu seperti itu, tidak ada salahnya untuk menggunakan yang tertutup. Yang terpenting adalah buka rak sepatu secara berkala agar terjadi pergantian udara secara berkala pula. Sirkulasi udara yang baik akan membuat sepatu tidak akan terasa lembap dan mudah dihinggapi jamur.

Baca Juga : 12 Tips Memilih Lemari Pakaian Sesuai Impian

  1. Perhatikan Material Rak Sepatu

Material ringan seperti plastik merupakan bahan ringan yang praktis dan harganya sangat terjangkau. Jika ingin material rak sepatu yang terlihat estetik, material kaca bisa menjadi salah satu solusi yang tepat.

Besi bisa menjadi referensi material jika Anda menginginkan rak sepatu yang kokoh. Akan tetapi, besi sangat mudah berkarat. Oleh karena itu, tetap perhatikan material rak sepatu yang Anda inginkan agar bisa memenuhi kebutuhan.

  1. Tentukan Budget yang Tepat

Dalam memilih rak sepatu, penyesuaian dengan anggaran merupakan hal yang penting untuk dilakukan. Rak sepatu memiliki sangat banyak variasi mulai dari material, kualitas hingga brand. Jika budget Anda terbatas, rak dengan bahan plastik merupakan salah satu contoh rak dengan harga terjangkau. Namun, rak dengan bahan berkualitas bagus seperti besi bisa didapatkan jika anggaran dananya lebih besar.

  1. Pastikan Ukuran Rak Sepatu Sesuai

Dalam setiap elemen dalam interior rumah, perlu adanya ukuran pasti untuk menentukan penempatan berbagai furniture. Jika rak sepatu ingin diletakkan di dekat pintu, pastikan tidak menghalangi baik untuk membuka dan menutup pintu.

Ruangan yang luas tentu tidak akan terganggu dengan rak sepatu yang besar dan luas. Berbeda dengan ruangan minimalis yang harus menerapkan beberapa taktik agar ruangan tetap bisa terasa luas walau sudah ada rak sepatu.

Beberapa Jenis Rak Sepatu yang Paling Banyak Dipakai

  1. Rak Sepatu Plastik

Untuk rak sepatu dengan harga yang terjangkau, bahan plastik bisa menjadi solusi. Bobotnya yang ringan dan mudah dipindahkan menjadikannya banyak dipilih walaupun tidak terlalu awet karena tidak dapat menampung sepatu dalam jumlah yang banyak

  1. Rak Sepatu Kayu

Kualitas baik bisa didapatkan dari rak sepatu berbahan kayu seperti jati, mahoni atau jati belanda yang kukuh dan menampilkan kesan klasik. Jika memiliki budget yang minim, partikel-partikel kayu dapat menjadi opsi material yang tepat.

  1. Rak Sepatu Besi
tips memilih rak sepatu

Untuk sepatu-sepatu dengan bobot yang berat dan berjumlah banyak, besi yang kukuh sekiranya dapat menjadi bahan dari rak sepatu yang tepat.  Tips memilih rak sepatu modern ini didasari dari bahan besi yang kuat walaupun relatif berharga tinggi.

  1. Rak Sepatu Kaca

Kesan estetis dan cantik akan hadir pada hunian lewat rak sepatu berbahan kaca. Sepatu-sepatu yang tersusun akan lebih mudah terlihat. Akan tetapi, kaca rentan pecah dan melukai jika tidak berhati-hati.

  1. Rak Sepatu Aluminium

Walaupun kekuatannya di bawah rak besi, jangan diragukan untuk ketahanannya. Aluminium terkenal ringan dan tahan karat sehingga aman jika Anda ingin meletakkan rak sepatu pada ruang terbuka seperti teras rumah.

  1. Rak Sepatu Susun

Rak sepatu susun merupakan referensi untuk hunian yang masih memiliki banyak lahan kosong. Rak sepatu dapat menjadi hiasan atau bahkan dibuat multifungsi dengan menambahkan bantalan busa pada sisi atasnya agar menjadi kursi.

  1. Rak Sepatu Gantung
tips memilih rak sepatu

Posisi menggantung untuk rak sepatu dapat dilakukan pada ruang minimalis. Sebelumnya, pastikan ukuran kantung pas dengan sepatu yang Anda miliki. Dikarenakan untuk sepatu besar, terkadang membutuhkan dua kantong sepatu.

Itulah tips memilih rak sepatu yang dapat dicermati untuk Anda ikuti langkah-langkahnya. Rak sepatu merupakan tempat untuk membuat sepatu Anda tersusun sehingga hunian akan terlihat lebih rapi.

Jika ingin lebih estetik Anda juga bisa menggunakan rak sepatu custom. Decorus.id menyediakan jasa pembuatan rak sepatu kustom yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jika tertarik hubungi kami di nomor WA ini atau email decorusindonesia@gmail.com untuk konsultasi.